Judul : Menjadi Entrepreneur Jempolan: Achieving Entrepreneurial Excellence
ISBN: 978-979-3210-82-7
Tahun Terbit : 2007
Ukuran : vi + 189 hlm
Deskripsi
Belakangan ini dunia wirausaha sedang booming. Banyak buku dan tulisan mengenai wirausaha-wirausaha sukses yang mendorong orang terjun ke dunia usaha. Meski terbayang bahwa untuk menjadi seorang wirausaha dibutuhkan strategi yang jitu, modal besar, koneksi atau lain sebagaianya. Yah faktor teknis yang dianggap berperan besar dalam mendukung kesukesan bisnis.
Tapi tahukah anda bahwa sesungguhnya akar kesuksesan bukanlah faktor teknis semata. Melainkan karakter seseoranglah yang telah menjadi fondasi dari kesuksesan yang sejati. Karakter adalah sifat kejiwaan, akhlak atau budi pekerti yang menjadi cirri khas seseorang atau sekelompok orang. Karakter inilah yang menentukan respon atau perilaku seseorang terhadap suatu keadaan.
Keyakinan yang sama diutarakan oleh Djati Sutomo dalam buku ‘Menjadi Entrepreneur Jempolan’ terbitan Penerbit Republika. Penulis buku yakin bahwa sebenarnya seorang wirausaha sebelum mencapai kesuksesan wajib menata perilakunya terlebih dahulu. Karena kesuksesan tidak dating begitu saja dari langit, melainkan harus direbut dengan cara yang tidak mudah. Sudah seharusnya seorang wirausaha memiliki mental yang tangguh.
Buku ‘Menjadi Entrepreneur Jempolan’ Karya Djati Sutomo ini memiliki kekhasan tersendiri, yaitu mengupas sisi-sisi prilaku para wirausahaan ulung yang jarang dibahas oleh penulis lain. Dalam buku ini dibahas tentang perilaku dengan tiga garis besar perilaku wirausaha, mulai dari perilaku individual, perilaku kelompok, dan perilaku organisasi. Dalam bab I yang merupakan bab dengan pembahasan terbanyak, dikupas aspek-aspek yang penting dimiliki oleh seorang pribadi wirausahawan khususnya menyangkut keterampilan lunak seperti karakter, motivasi, kreativitas, emosional, dan spiritual. Bab II mengupas tentang sisi-sisi perilaku pewirausaha dalam kelompok mulai dari tahap ia mencari partner sampai ia mulai membentuk tim yang melibatkan orang-orang lain untuk mencapai tujuan bisnisnya, dalam kontek tim ini dikupas juga peranan seorang wirausaha sebagai pemimpin, komunikator, serta kemampuannya dalam menangani konflik dan bernegosiasi. Bab terakhir mengandung berbagai kiat perilaku unggul para wirausahaan dalam mengembangkan dan mengelola organisasi, yah seorang pengusaha harus cakap juga mengelola organisasi karena mereka umumnya punya sistem organisasi yang melibatkan banyak orang.
Dengan membaca buku ini paling tidak para wirausaha atau calon wirusaha mendapatkan rujukan tentang perilaku yang sebaiknya mereka jalankan sehari-hari, baik untuk perilaku pribadi, kelompok maupun organisasi. Penulis buku menekankan bahwa perilaku adalah aspek-aspek yang terlihat sehingga dapat dengan mudah ditiru atau bahkan dikembangkan ke arah yang lebih baik.
Buku ini gaya penulisannya ringan dan berbentuk artikel. Rasanya seperti membaca majalah bisnis. Di setiap artikel selalu diawali dengan kalimat bijak dari berbagai tokoh sebagai penggugah. Selamat membuka buku selamat membaca!
Categories: